Trio Kata FKTI Kalsel Juara Asia BANJARMASIN - Tim FKTI (Federasi Karate Tradisional Indonesia) Kalsel patut berterimakasih kepada tiga karatekanya yang berperan besar merebut gelar juara umum pada Kejuaraan Karate Tradisional Bhima Cup I 2011 tingkat Asia Oceania yang berlangsung di Jakarta pada 15–19 Desember 2011 tadi. Ketiga karateka itu adalah Mustafa (Dan III), Erwin Syauridhani (Dan I) dan Erwan Januardi (Dan I). Ketiganya berhasil menyumbangkan tiga medali emas dan satu perak di kejuaraan berskala internasional yang diikuti beberapa negara kawasan Asia Oceania ini.Berkat medali ketiga karateka itu membuat Kalsel mengoleksi empat medali emas,
satu perak, dan satu perunggu. Raihan medali itu pun mengantarkan Kalsel keluar sebagai juara umum dan memboyong Piala Asia Oceania Bhima Cup I 2011 setelah mengungguli DKI Jakarta yang hanya memperoleh tiga medali emas dan lima perak. Sanjoto Uetomo salah seorang pelatih FKTI Kalsel menilai kesuksesan yang ditorehkan ketiganya menembus tingkat Asia itu merupakan rentetan prestasi dari beberapa kejuaraan karate tradisional berskala nasional sebelumnya. Sebelumnya, mereka memboyong medali emas bunkai kata dan perak di nomor kata beregu pada Menpora Cup II di Wonogori tahun 2008. Mereka juga pernah meraih dua medali emas nomor kata beregu dan bungkai kata pada Menpora Cup III di Surabaya tahun 2010. Setelah itu dua medali emas nomor kata beregu dan bungkai kata di kejuaraan DKI Jakarta Open Tournament tahun 2011. Selain di nomor beregu, trio tersebut juga berprestasi di nomor perorangan. Adapun prestasinya, medali perak kata perorangan putra atas nama Erwin Syauridhani pada kejuaraan Menpora Cup II di Wonogiri tahun 2008. Medali emas dan perak kata perorangan putra atas nama Erwin Syauridhani dan saudara kembarnya Erwan Januardi pada Menpora Cup III di Surabaya tahun 2010. Selanjutnya, medali emas kata perorangan putra oleh Erwin Syauridhani pada Depok Open tahun 2011. Medali perak dan perunggu kata perorangan senior putra atas nama Erwan Januardi dan Mustafa pada DKI Jakarta Open Tournament tahun 2011. Sanjoto dan Gusti Saiful Kusuma sebagai pelatih sangat bangga terhadap prestasi yang selama ini ditoreh trio karateka tersebut. “Alhamdulilah, mereka sudah sering mendapatkan juara di event skala nasional dan internasional. Selain bermain bagus, teknik yang mereka tampilkan juga benar-benar berkarakter beladiri karate tradisional,” tutur Sanjoto Uetomo.Sumber : http://www.bappeda-tanahlaut.info
0 komentar:
Posting Komentar